Pemeriksaan Urine di Kejaksaan Negeri Tana Toraja Bekerja Sama Dengan BNNK Tana Toraja
Pada hari Senin tanggal 22 Oktober 2018 dilaksanakan pemeriksaan tes urine terhadap seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Tana Toraja bekerja sama dengan BNN Kab.Tana Toraja di kantor Kejaksaan Negeri Tana Toraja.
Tes urine terhadap para pegawai kejari Tana Toraja ini bersifat dadakan tanpa sepengetahuan para pegawai Kejaksaan Negeri Tana Toraja sehingga diharapkan hasil pemeriksaan dapat lebih objektif dan optimal.
Pemeriksaan urine pada Kejaksaan Negeri Tana Toraja ini atas permintaan Kepala Kejaksaan Negeri Tana Toraja berkoordinasi dengan pihak BNN Kab.Tana Toraja untuk menindaklanjuti surat edaran Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara perihal pelaksanaan pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di lingkungan instansi pemerintah.
Hasil pemeriksaan urine menunjukkan bahwa seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Tana Toraja dinyatakan negatif dari penyalahgunaan pemakaian narkotika.
Pelaksanaan kegiatan pemeriksaan urine ini juga merupakan wujud komitmen Kejaksaan Negeri Tana Toraja dalam pemberantasan narkotika yang dimulai dari lingkungan sendiri terlebih dahulu.
Berikut ini rangkuman video kegiatan tersebut :
0 komentar:
Posting Komentar